WAYKANAN, iNewsWayKanan.id - BupatiH. Raden Adipati Surya, S.H.,M.M membuka Kegiatan Perlombaan Olahraga Tradisional Dalam Rangka Memperingati HUT Ke-25 Kabupaten Way Kanan Tahun 2024 di Lapangan KORPRI Pemkab Way Kanan, Rabu (24/04/2024).
Dalam sambutannya, Bupati Adipati mengatakan bahwa kegiatan tersebut selain dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kabupaten Way Kanan Ke-25 Tahun 2024, juga sebagai cara melestarikan kembali permainan-permainan tradisional yang hampir ditinggalkan oleh generasi-generasi muda saat ini karena permainan tradisional merupakan cerminan dari identitas budaya bangsa yang telah diwariskan dari generasi ke generasi.
“Nilai yang terkandung dalam permainan tradisional ini sangat erat kaitannya dengan momen bersejarah Kabupaten kita, yakni Peringatan Hari Jadi Ke-25 Kabupaten Way Kanan. untuk itu, Saya optimis dengan tema Bekerja Bersama, Maju Bersama, menjadi lecutan energy yang memotivasi kita dalam menghadapi tantangan dan isu-isu yang merebak di masyarakat, utamanya di Kabupaten Way Kanan ini," ujar Bupati Adipati dilansir dari website Dinas Kominfo Way Kanan.
Disampaikan pula bahwa hal tersebut sangat selaras dengan permainan tradisional yang membutuhkan kerjasama dan kolaborasi antar pemain, seperti solidaritas, kerja tim, dan saling menghormati. Dengan bermain bersama, sejatinya juga sedang belajar untuk bekerja dalam kelompok, menghargai perbedaan, dan merasakan kegembiraan ketika mampu meraih keberhasilan secara bersama-sama.
“Selamat berlomba! Selamat bertanding! Jaga sportivitas, teruslah solid dalam tim dan nikmatilah waktu bermain. Ini hanya perlombaan, tentu ada yang menang dan kalah. Tapi satu hal yang harus disadari bahwa hari ini kita sedang berkumpul merayakan kebahagiaan dalam rangka Hari Jadi Ke-25 Kabupaten Way Kanan. teruslah menjadi mercusuar yang menembakkan berkubik-kubik kebahagiaan untuk diri sendiri, rekan tim dan siapapun yang ada di dekat kita," tutur Bupati sekaligus membuka kegiatan tersebut.
Sebelumnya, Kepala Dinas Porapar, Taufik Hidayatno dalam laporannya menyampaikan bahwa akan diselenggarakan Perlombaan Kategori Putra Putri untuk Cabang Olahraga Tarik Tambang, Bakiak, Estafet Tepung dan Balap Karung sebagai rangkaian dari peringatan Hari Ulang Tahun Ke-25 Kabupaten Way Kanan Tahun 2024 yang diikuti oleh seluruh OPD, Forkopimda, dan Instansi Vertikal di lingkup Kabupaten Way Kanan.
Editor : Yuswantoro
Artikel Terkait