Kunjungi Lampung Utara, Jokowi Serahkan Bantuan Tunai Langsung dan Modal Kerja Kepada Pedagang

Darwis IB
Kunjungi Lampung Utara, Jokowi Serahkan Bantuan Tunai Langsung dan Modal Kerja Kepada Pedagang, (Foto: Facebook DPRD Kabupaten Lampung Utara)

LAMPUNGLAMPUNG iNewsWayKanan.id - Ketua DPRD Kabupaten Lampung Utara Wansori bersama Pj. Bupati Lampung Utara Aswarodi, Kapolres Lampung Utara AKBP Teddy Rachesna, dan Dandim 0412/LU Letkol. Inf. Heri Eko Prabowo menyambut Presiden Republik Indonesia Joko Widodo sesaat setelah mendarat di Lapangan Stadion Sukung Kotabumi, Kamis (11/7/2024).

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Lampung pada Kamis, 11 Juli 2024. Dengan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU, Presiden Jokowi dan rombongan lepas landas dari Lapangan Monumen Nasional, Jakarta sekitar pukul 07.30 WIB.

Dilansir dari akun Facebook DPRD Kabupaten Lampung Utara, setelah melakukan kunjungan ke Kabupaten Lampung Selatan, Presiden beserta rombongan langsung terbang ke Kabupaten Lampung Utara dan sampai pada pukul 13:30 WIB. Setelah mendarat rombongan Presiden langsung disambut oleh Ketua DPRD Kabupaten Lampung Utara beserta Pj. Bupati, Kapolres, dan Dandim 0412/LU yang kemudian langsung menuju ke Pasar Sentral Kotabumi dan melakukan peninjauan dan penyerahan bantuan tunai langsung dan bantuan modal kerja kepada pedagang.

Setelah kunjungan di pasar Sentral Kotabumi, rombongan Presiden langsung menuju jalan di Way Tebabeng Desa Jagang guna meresmikan jalan Inpres di wilayah tersebut.

Presiden Joko Widodo setelah melakukan kunjungan di Lampung Utara, direncanakan akan langsung menuju Kota Metro.

Editor : Yuswantoro

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network