Gelar Patroli Malam Antisipasi Kerawanan, Polisi Sasar Titik Rawan di Jalan Poros Negeri Besar

M Alim
Gelar Patroli Malam Antisipasi Kerawanan, Polisi Sasar Titik Rawan di Jalan Poros Negeri Besar, (Foto: Polres WK)

WAYKANAN, iNewsWayKanan.id -Polsek Negeri Besar Polres Way Kanan Polda Lampung menggelar kegiatan patroli malam, dalam rangka antisipasi kerawanan kamtibmas di Jalan Poros Kampung Negara Jaya Kecamatan Negeri Besar Kabupaten Way Kanan, Senin (22/07/2024).

Patroli malam hari ini dipimpin oleh Kapolsek Negeri Besar Ipda Sobrun bersama Kanit Reskrim  

Bripka Wiwin Saputra, Kanit Samapta Bripka M.Rafyka dan personel Polsek Negeri Besar.  

Kapolres Way Kanan AKBP Pratomo Widodo melalui Kapolsek Negeri Besar Ipda Sobrun mengatakan, kegiatan preventif ini sebagai langkah untuk pencegahan secara dini agar masyarakat dalam melaksanakan aktivitas nya merasa aman dan nyaman.

"Oleh karena itu kehadiran kami dalam melaksanakan patroli KRYD (Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan) malam hari, tak lain guna mengantisipasi terjadinya aksi kriminalitas maupun kejahatan jalanan lainnya," ujarnya.

Kapolsek menjelaskan, dalam kegiatan patroli ini yang ditingkatkan dititik rawan C3(curat, curas dan curanmor) terutama di Jalan Poros Kampung Negara Jaya.

"Dalam kesempatan tersebut petugas juga melaksanakan himbauan masyarakat untuk selalu waspada tindak kejahatan, memberikan edukasi tentang tertib lalulintas," terangnya.

Editor : Yuswantoro

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network