Diikuti 700 Peserta, PT PSMI Gelar Acara Gowes Sepeda Bersama di Negara Batin

M Alim
Diikuti 700 Peserta, PT PSMI Gelar Acara Gowes Sepeda Bersama di Negara Batin, (Foto: PT PSMI)

WAYKANANiNewsWayKanan.id -Dalam rangka acara gerebek Kampung Negara Batin, PT Pemuka Sakti Manis Indah (PT PSMI) Way Kanan menggelar kegiatan Gowes sepeda bersama 700 san peserta, di Lapangan Manunggal Jagat, Negara Batin, Minggu (27/7/22024).

Selain acara Gowes sepeda bersama, digelar juga pembagian hadiah berupa Door prize untuk para peserta dan masyarakat Kampung Negara Batin dan sekitarnya.

Acara hari ini dihadiri oleh Bupati Way Kanan Yang diwakili oleh Sekdakab Saipul, perwakilan PT PSMI yakni Operasional Direktur Jack Chong, Site Manager Rahardian Tutuko, Manager Cahyo S Widodo dan Manager Amirudin.

Direktur PT PSMI Way Kanan melalui General Affair (GA) Andre Husen menerangkan bahwa kegiatan Gowes ini adalah progam dari PT PSMI, salah satu program CSR, tapi untuk merangkul masyarakat sekitar yang ada di Kecamatan Negara Batin khususnya dan kecamatan lain pada umumnya.

"Memang itu tujuan daripada PSMI mengadakan event ini, tidak hanya ada di Kecamatan Negara Batin, di kecamatan lain bila ada kesempatan kita akan adakan, ini udah berjalan beberapa waktu yang lalu juga ada, yaitu pada kegiatan gerebek kampung, tapi tidak semeriah hari ini kegiatan nya," ungkap GA Andre Husen.

Andre Husen mengatakan, hari ini juga kegiatan Gowes bersama berbarengan dengan acara gerebek Kampung Negara Batin yang diadakan di Balai Kampung Negara Batin.

Dalam acara gerebek Kampung Negara Batin digelar juga kegiatan Berobat gratis, lomba mewarnai dan senam sehat bersama, juga ada hadiah hiburan dan Door prize.

 Kegiatan yang diadakan di Lapangan manunggal Jagad Negara Batin diadakan gowes bersama diikuti oleh 500-700 peserta dari berbagai Daerah di provinsi Lampung, "goweser yang memang antusias datang ke Negara Batin untuk mengikuti acara tersebut," ujarnya.

"Tujuan kegiatan Gowes ini untuk mensehatkan masyarakat Kampung sekitar, agar silaturahmi terjaga untuk masyarakat sekitar," katanya.

Terakhir Andre Husen menambahkan, untuk hadiah hiburan total Door prize senilai Rp50 juta, hadiah utama HP 2 unit, kulkas, mesin cuci, televisi dan banyak hadiah hiburan lainnya.

Editor : Yuswantoro

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network