Damkar Way Kanan Padamkan Api yang Membakar Semak Belukar di Tanah Milik Pemkab

Dhendi
Damkar Way Kanan Padamkan Api yang Membakar Semak Belukar di Tanah Milik Pemkab, (Foto: Damkar Way Kanan).

WAYKANANiNewsWayKanan.id - Piket Damkar Regu C, Seksi Pemadam kebakaran (Damkar) Kabupaten Way Kanan memadamkan api yang membakar semak belukar di seputaran tanah milik Pemerintah Kabupaten setempat, Jum'at (6/9/2024).

Kasatpopp Way Kanan melalui Kepala Seksi (Kasi) Damkar Nazori menerangkan bahwa, dari kejadian sebagaimana tersebut diatas, bersama ini dilaporkan, objek yang terbakar adalah Hutan blukar milik Pemkab Way Kanan.

Lebih lanjut Kasi Damkar mengatakan, tempat kejadian perkara lokasi kebakaran yakni di depan kantor dinas perhubungan Kabupaten Way Kanan di Km 2, Blambangan Umpu.

Dengan luas area terbakar sekitar 10x20 meter persegi. Adapun penyebab kebakaran menurut Kasi Damkar belum diketahui secara pasti, darimana api berasal.

"Penyebab kebakaran tidak diketahui," ungkap Kasi Damkar Nazori.

Terakhir Kasi Damkar berpesan untuk tidak menyalakan atau membakar api sembarangan dimanapun berada, apalagi di sekitar hutan.

"Agar masyarakat Way Kanan tidak membakar sembarangan, apa lagi dengan sengaja membakar karena mau membuka perladangan," pungkasnya.

Editor : Yuswantoro

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network