Momen Puasa Ramadhan, SMAN 3 Blambangan Umpu adakan Kegiatan Pesantren Kilat

Heriyanto
Momen Puasa Ramadhan, SMAN 3 Blambangan Umpu adakan Kegiatan Pesantren Kilat, (Foto: ist)

WAY KANAN, inewswaykanan.id - Dalam rangka momentum bulan puasa Ramadhan, SMAN 3 Blambangan Umpu, Kabupaten Way Kanan Provinsi Lampung, menggelar kegiatan pesantren kilat, Jum'at (7/3/2025). 

Dalam acara pesantren kilat ini, dihadiri oleh Kepala sekolah SMAN 3 Blambangan Umpu Nurkamil Trisutopo, dan jajaran Bapakibu guru yang ada di SMAN 3 Blambangan Umpu, serta murid-murid sekolah tersebut yang berjumlah kurang lebih 200 orang.

Diketahui bahwa, acara pesantren kilat pada hari ini adalah membangun karakter luhur dan berakhlak mulia. Yang mana pesantren kilat ini adalah kegiatan keagamaan yang dilakukan dalam waktu singkat untuk mendalami ilmu agama Islam. 

Selama acara pesantren kilat para peserta akan diberikan pelajaran dan pemahaman tentang keislaman.

Dalam sambutannya Kepala sekolah SMAN 3 Blambangan Umpu Nurkamil Trisutopo menyampaikan bahwasanya acara pesantren kilat pada hari ini akan dilaksanakan 3 hari ini yaitu hari kamis sampai Sabtu, yang mana pesantren kilat ini adalah kegiatan yang positif.

"Disini kita supaya mengambil inti dari kegiatan pada hari ini, jangan sampai tidak mendapatkan tambahan ilmu, " ungkap Nur Kamil. 

Lebih lanjut Kepsek menerangkan, adapun materi yang disampaikan adalah tentang pengertian puasa, hal-hal yang membatalkan puasa, sunah-sunah puasa, tata cara bersuci, serta materi tentang membangun karakter luhur dan berakhlak yang mulia atau Akhlakul Karimah.

Editor : Yuswantoro

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network