Kapolres Way Kanan Berikan Tali Asih Kepada Anak Yatim dalam Momentum Bulan Puasa Ramadhan

Heriyanto
Kapolres Way Kanan Berikan Tali Asih Kepada Anak Yatim dalam Momentum Bulan Puasa Ramadhan,) Foto: Humas Polres Way Kanan)

WAYKANAN, inewsWayKanan.id - Wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat dilakukan Kapolres Way Kanan AKBP Adanan Mangopang dengan memberikan tali asih kepada anak yatim dan santri di ponpes Miftahul Ikhlas Kampung Negeri Baru Kecamatan Umpu Semenguk Kabupaten Way Kanan. Sabtu (08/03/2025).

Dalam kegiatan tersebut didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Way Kanan Ny. Ratna Adanan, PJU Polres Way Kanan dan Bhayangkari. Tampak Haru dan senang dengan senyuman menyelimuti saat anak yatim dan santri menerima santunan yang diberikan. 

Kapolres Way Kanan AKBP Adanan Mangopang menyampaikan kegiatan ini masih dalam rangkaian bulan Suci Ramadhan 1446 H. “Kami ingin berbagai, semoga santunan yang diberikan dapat dimanfaatkan sebaik mungkin dengan harapan semakin meningkatkan keimanan dan kepedulian kepada sesama,” tutur Adanan.

Anandan Fuji salah satu penerima santunan usai menerima tampak senang dengan senyuman dan ucapan terima kasih juga disampaikan oleh pimpinan Ponpes Miftahul Ikhlas H. Abud Nursyihab, mendoakan yang terbaik untuk Polres Way Kanan dan jajaran.

"Terima kasih lebih lebih kepada pak Kapolres Way Kanan telah memberikan santunan kepada anak yatim, semoga kebaikan bapak di balas oleh Allah SWT,” tutupnya.

Editor : Yuswantoro

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network