WAY KANAN, inewswaykanan.id - Pasca dilantik sebagai Bupati Way Kanan oleh Presiden Prabowo Subianto di Jakarta pada tanggal 20 Februari 2020 kemarin, Ali Rahman dinyatakan meninggal dunia.
Informasi meninggalnya Bupati Way Kanan Ali Rahman tersebut dibenarkan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Way Kanan, Arie Anthony Tamrin.
"Pak Bupati meninggal dunia, diagnosa jantung, Pukul 11.05 WIB di rumah sakit Abdul Muluk Bandar Lampung," ungkap Sekdakab.
Sekdakab menuturkan, Bupati Way Kanan akan dimakamkan di Pemakaman Keluarga di Bintang Mulya, Kampung Negeri Baru, Kecamatan Umpu Semenguk.
"Rencana dimakamkan hari ini bakda ashar, Kami sudah jalan ke Way Kanan, " ujarnya.
Sampai berita ditayangkan, pantauan suasana di Rumah duka sudah ramai, menunggu jenasah yang sudah diberangkatkan dari Bandar Lampung dan keluarga sudah mempersiapkan pemakaman.
Editor : Yuswantoro
Artikel Terkait