get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Way Kanan Gelar Refleksi Keorganisasian di Umpu Semenguk

Kadisdikbud Way Kanan Machiavelli HT Berikan Motivasi Bagi Pengurus PGRI

Rabu, 30 November 2022 | 06:15 WIB
header img
Kadisdikbud Way Kanan Machiavelli HT Berikan Motivasi Bagi Pengurus PGRI, Foto: PGRI Wk.

WAY KANAN, iNewsWaayKanan.id - Masih dalam rangkaian HUT ke -77 PGRI dan Hari Guru Nasional tahun 2022 pengurus PGRI cabang Negeri Besar dan PGRI Cabang Negeri Batin mengadakan Konsolidasi dan Pembinaan bertempat di UPT SMPN 1 Negeri Besar.

Acara konsolidasi tersebut diikuti oleh seluruh pengurus ranting di dua kecamatan baik dari jenjang TK Paud, SD,SMP,SMA/SMK yang secara langsung diberikan arahan oleh Pembina PGRI Way Kanan yang juga Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Way Machiavelli Herman Tarmizi, S.STP.,M.Si di Aula UPT SMPN 1 Negeri Besar (29/11/2022).

Menurut Machiavelli HT para pengurus ranting beserta anggota PGRI harus berpartisipasi aktif dalam memajukan organisasi dan mensukseskan kemajuan pendidikan sesuai visi misi Kabupaten Way Kanan yang unggul dan sejahtera dengan melaksanakan tugas dengan sebaik mungkin penuh loyalitas dan bertanggung jawab dalam memberikan proses pendidikan yang bermakna dan menyenangkan.

"Momentum HUT PGRI ke -77 dan Hari Guru Nasional tahun 2022 jadikan semangat dalam memberikan layanan yang terbaik dalam pelaksanaan proses pendidikan,” ajak Pembina PGRI Way Kanan Machiavelli HT.

Hadir juga dalam Konsolidasi dan Pembinaan bagi pengurus PGRI Ranting Kecamatan Negeri Besar dan Negeri Batin anggota Komisi 5 DPRD Provinsi Lampung Deni Ribowo yang berpesan untuk tetap nyaman dan bersemangat dalam bekerja dan selalu berkoordinasi untuk memberikan layanan pendidikan yang terbaik bagi masyarakat, tegas Deni Ribowo yang juga inisiasi Lembaga Advokasi Guru (LAG) Lampung.

Selain itu kegiatan yang berlangsung hingga sore hari juga dihadiri Ketua PGRI Way Kanan, Camat Negeri Besar, Kapolsek Negeri Besar dan Kepala Kampung Negara Jaya serta para Pengawas Pembina, Ketua MKKS,K3S serta undangan lainya. 

Pada kesempatan itu juga Ketua PGRI Way Kanan Aan Frimadona Roza menghimbau agar pengurus mulai dari tingkatan ranting,cabang dan kabupaten untuk saling koordinasi, berkomunikasi dalam dalam mewujudkan guru sebagai Penggerak perubahan menuju Way Kanan unggul dan sejahtera.

"Hal tersebut sesuai visi misi Pemerintah Kabupaten Way Kanan," tutup Ketua Aan.

Editor : Yuswantoro

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut