get app
inews
Aa Read Next : Polres Lampung Barat Amankan Residivis Narkoba Asal Pesisir Barat 

Anggota Polri Bripda Ivan Bagaskara Korban Lakalantas Tol Terbanggi Dimakamkan di Baradatu

Jum'at, 30 Desember 2022 | 19:59 WIB
header img
Anggota Polri Bripda Ivan Bagaskara Korban Lakalantas Tol Terbanggi Dimakamkan di Baradatu, Foto: Polres Wk.

WAY KANAN, iNewsWayKanan.id - Anggota Polres Way Kanan, Bripda M Ivan Bagaskara menjadi korban tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Tol Terbanggi Lampung, Jumat (30/12/2022). Kini almarhum yang menjabat sebagai Banit Patroli Subsektor Negeri Agung Polsek Blambangan Umpu pun sudah dimakamkan.

Acara pemakaman Bripda M Ivan Bagaskara ini berlangsung pada siang hari tadi sekira pukul 13.30 WIB di Tempat Pemakaman Umum Kampung Tiuh Balak I, Kecamatan Baradatu, Kabupaten Way Kanan.

Turut hadir dalam acara pemakaman Almarhum, Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna, PJU Polres Way Kanan, Kapolsek Baradatu, Kapolsek Blambangan Umpu, personel Polres Way Kanan dan Subsektor Negeri Agung Polsek Blambangan Umpu.

Kegiatan diawali dengan Upacara Pemberangkatan Jenazah di kediaman almarhum dengan penyerahan jenazah oleh pihak Keluarga kepada Inspektur Upacara yakni Kepala Bagian Perencanan (Kabag Ren) Polres Way Kanan AKBP Kadengan.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres juga turut membantu mengangkat keranda jenazah almarhum dan dilanjutkan Upacara Pemakaman secara dinas Polri di Pemakaman Umum Kampung Tiuh Balak I Kabupaten Way Kanan. 

Kapolres Way Kanan mengucapkan, atas nama keluarga besar Polres Way Kanan turut berduka cita atas Wafatnya Bripda M. Ivan Bagaskara. 

Selain itu, upacara pemakaman ini dilaksanakan sebagai penghormatan terakhir atas jasa, pengabdian dan pengorbanan almarhum kepada Bangsa dan Negara melalui Dinas Kepolisian Negara Republik Indonesia

"Semoga almarhum diampuni segala kesalahan serta diterima segala amal ibadahnya oleh Allah SWT dan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan iman lahir dan batin. Amin Ya Rabbal'alamin," tutup Kapolres.

Editor : Yuswantoro

Follow Berita iNews Waykanan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut