WAY KANAN, iNewsWayKanan.id - Wakil Ketua DPRD Way Kanan Yusse Sogoran bagi masyarakat di daerah Pemilihan V DPRD Provinsi Lampung, yang meliputi Kabupaten Way Kanan dan Lampung Utara tak asing lagi, karena terkenal ramah dan selalu membantu.
Diketahui bahwa saat ini Yusse Sogoron masih menjadi Ketua DPC Partai Nasdem Kabupaten Way Kanan dan menjabat Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Way Kanan periode 2019-2024 dari Fraksi Partai Nasdem, Minggu (10/9/2023).
Selama menjadi Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Way Kanan, banyak yang telah diperbuat, diantaranya pengesahan Perda-perda yang pro rakyat.
Keberhasilan Yusse Sogoron selama menjabat ketua Partai Nasdem Kabupaten Way Kanan di Pemilu 2019 yang lalu, dari 5 Daerah Pemilihan yang ada, Partai Nasdem bisa menduduki 5 kursi ddan mendapatkan jatah 1 Wakil Ketua DPRD Kabupaten Way Kanan masa bhakti tahun 2019-2024.
Di beberapa organisasi, Yusse menduduki beberapa jabatan yaitu, di Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT), Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI), bidang Olah Raga di IOF dan penasehat diberbagai organisasi baik sosial, profesi dan pemuda.
Beliau juga peduli dengan kebudayaan lokal, dengan mengadakan Begawi Adat dalam rangka khitanan Anandanya, yang dihadiri seluruh penyimbang Adat yang ada di Bumi Ramik Ragom Way Kanan.
Beliau gemar melakukan kegiatan sosial, juga hobby bercocok tanam, terlihat sering mendokumentasikan kegiatannya ketika berkebun singkong dan tebu yang ratusan hektar luasnya.
"Saya hanya minta doa dan dukungannya kepada para Kader Partai, Sahabat , Kerabat dan Keluarga untuk memilih saya di Pemilu tahun 2024," ujar Yusse.
"Insyallah apa yang dipercayakan sama saya nantinya akan kita perjuangkan, untuk kepentingan bersama - sama," tambahnya.
Yusse Sogoran yang telah memiliki 3 anak ini, sudah siap semuanya untuk maju sebagai Anggota DPRD Provinsi Lampung dari Daerah Pemilihan 5 meliputi Kabupaten Way Kanan dan Lampung Utara.
Editor : Yuswantoro