get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Way Kanan Gelar Refleksi Keorganisasian di Umpu Semenguk

Kontingen PSHT Ranting Banjit Raih 10 Medali dalam Kejuaraan Nasional Pencak Silat PSHT Polinea 2024

Senin, 22 Januari 2024 | 15:14 WIB
header img
Kontingen PSHT Ranting Banjit Raih 10 Medali dalam Kejuaraan Nasional Pencak Silat PSHT Polinea 2024, Foto: Ofisial Yohan

WAY KANAN, iNewsWayKanan.id - Kontingen Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Ranting Banjit , Cabang Way Kanan mengikuti Kejuaraan Nasional Pencak Silat PSHT Polinea 2024 di Bandar Lampung.

Dalam hal ini Yohan Saputra sebagai sebagai pelatih atau official menerangkan bahwa kontingen PSHT Banjit mendapatkan 10 Medali dalam kejuaraan Nasional tersebut, Senin (22/01/2024).


 

10 atlet dari kontingen PSHT Banjit yang mendapatkan medali dalam kejuaraan tersebut antara lain:

1. Deca Julianti juara 1 kelas E Putri, 

2. Dafa Alparizi juara 3 kelas B putra

3. Rika AnjarWati juara 3 kelas E putri

4. Lisa Nikita Sari juara 2 kelas F putri

5. Bayu Aji Rusiawan juara 1 kelas E putra.

6. Bayu Seta Rusiawan juara 1 kelas F putra.

7. Sandi Irawan juara 2 kelas G putra

8. Riska Rahma Dalina juara 3 kelas C putri

9.rangga Yogi Prasetio juara 1 kelas G putra

10. Rejo subur juara 3 kelas D putra.

Lebih lanjut Yohan mengucapkan rasa syukur nya kepada Allah SWT, atas pencapaiannya 10 medali yang diraih kontingen PSHT Banjit Banjit tersebut.

"Alhamdulillah , saya mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT, dengan semua nikmat yang diberikan dan kepada pengurus dari PSHT khusus nya Ranting Banjit yang sudah memberikan saya kepercayaan," ungkapnya.

Yohan selaku pelatih berpesan kepada semua atlet kontingen PSHT Ranting Banjit yang meraih medali untuk tidak cepat cepat berpuas diri dan terus berlatih, dan kepada yang belum bisa meraih medali supaya tidak berkecil hati.

 "Untuk semua atlet jangan pernah merasa puas dengan apa yang sudah diraih, terus berlatih, karena tidak ada juara yang instan tanpa latihan, dan untuk yang belum mendapatkan juara jangan berkecil hati karena ini bukan suatu akhir dari proses, kalian adalah atlet terbaik yang saya punya," ujarnya

Editor : Yuswantoro

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut