get app
inews
Aa Text
Read Next : Polres Way Kanan Serahkan Zakat Fitrah Ke Baznas Diakhir Bulan Suci Ramadhan 1446 H

Jaga Kebersihan Lingkungan di Musim Hujan, Aparat Kepolisian Bersihkan Slum Area di Pringsewu 

Sabtu, 27 Januari 2024 | 18:58 WIB
header img
Jaga Kebersihan Lingkungan di Musim Hujan, Aparat Kepolisian Bersihkan Slum Area, Foto: Rizki

PRINGSEWU, iNewsWaykanan.id- Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan dan mempersiapkan diri menyambut musim penghujan, aparat kepolisian Polres Pringsewu melaksanakan aksi bersih-bersih di slump area. Sabtu (27/01/2024)

Aksi ini merupakan bagian dari kepedulian Polri terhadap lingkungan sekitar, dengan fokus pada daerah yang rentan terhadap dampak buruk cuaca.

Penimbunan jalan berlubang dan pembersihan lingkungan area sekitar Masjid Darussalam Pemda Pringsewu menjadi titik utama dalam aksi bersih-bersih tersebut. Namun, tidak hanya Polres Pringsewu yang terlibat, seluruh Polsek di wilayahnya juga turut serta dalam kegiatan ini, membersihkan slump area di masing-masing daerahnya.

Kapolres Pringsewu, AKBP Benny Prasetya, yang turut hadir dalam kegiatan ini menyatakan bahwa aksi bersih-bersih yang dilakukan oleh jajarannya adalah bentuk konkret dari kepedulian Polri terhadap lingkungan, terutama menjelang musim hujan. 

Dengan langkah ini, diharapkan lingkungan yang bersih dapat mengurangi risiko dampak negatif yang ditimbulkan oleh cuaca ekstrem pada musim hujan seperti banjir dan sumber penyakit lainya.

Editor : Yuswantoro

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut