Dua menit kemudian, giliran Jehan Pahlevi mengambil kesempatan untuk mencetak gol. Berawal dari umpan kaki ke kaki berhasil dia lepaskan menjadi gol ke-9.
Indonesia masih dengan serangan bertubi-tubinya. Kali ini menit ke-59 giliran Gaoshirowi mencetak gol dari jarak jauh. Skor pun menjadi 10-0.
Hujan gol terus berlangsung di laga ini. Kali ini dicetak oleh Habil pada menit ke-79 dan Figo Dennis pada menit ke-84. Skor pun semakin jauh 12-0.
Para pemain Guam sangat panik menerima serangan-serangan Indonesia hingga akhirnya harus melanggar. Pada menit ke-86, Nabil Asyura berhasil memperlebar jarak menjadu 13-0 melalui titik penalti.
Sempat mendapat serangan, Indonesia juatru melancarkan serangan balik. Akhirnya bisa dimanfaatkan oleh JI Da Bin pada menit ke-88. Skor menjadi 14-0.
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-16 vs Guam U-16
INDONESIA U-16 XI: Andrika Fathir Rachman; Rizdjar Subagja, Hanif Ramadhan, Sulthan Zaky, Habil Yafi, Iqbal Dwijangge; Riski Afrisal, Narendra Tegar, Kafiatur Rizky, Hanif Ramadhan, M. Nabil Asyura, Arkhan Kaka
Pelatih: Bima Sakti
GUAM U-16 XI: Toves; Moss, Chargualaf, Sablan, Manibusan, Beau, Stenson, Berg, Moore, Halehale, Tuey
Pelatih: Samuel San Gil
Editor : Yuswantoro
Artikel Terkait