Pasar Gumawang Diserbu Ribuan Warga demi Berburu Menu Berbuka Puasa

Ades Bela Jaya
Pasar Gumawang Diserbu Ribuan Warga demi Berburu Menu Berbuka Puasa, Foto: Ades Bela.

OKU TIMUR, iNewsWayKanan.id - Di bulan suci ramadhan yang terhitung di hari kedua, tampak Pasar jajanan yang bertempat di Pasar Gumawang menjadi berkah tersendiri untuk para penjual lauk pauk dan takjil untuk berbuka puasa.

Dalam hal ini ribuan warga Belitang tampak memadati lokasi, yang mana di sepanjang jalan arah Pasar Gumawang, banyak ditemukan penjual takjil, guna menyiapkan pengunjung untuk menu berbuka puasa sore hari.

Dari pantauan media INewsWayKanan.id di lapangan, tampak pengunjung ramai sekali dalam berbelanja menu berbuka puasa, sempat sesekali terjadinya kemacetan di jalan tersebut, namun tidak menyurutkan semangat para pembeli, karena ini sudah menjadi agenda tahunan, Jum'at (24/3/2023).

Nining salah satu pembeli takjil menerangkan kepada media di lokasi bahwa dia sangat senang menyambut bulan puasa Ramadhan.

"Saya merasa senang dengan adanya pasar Ramadhan ini, karna sangat membantu saya untuk menambah porsi berbuka kami,"ungkapnya.

Lain halnya yang dikatakan salah satu pengunjung Novi mengugkapkan, dia setuju sekali dengan adanya kegiatan ini, tapi coba untuk para pembeli jangan parkir sembarangan supaya tidak terjadi kemacetan heboh di jalan ini.

"Karena kegiatan ini sudah menjadi kegiatan tahunan pak sampai hapal saya," tutup Novi.

Editor : Yuswantoro

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network