Polisi Menertibkan Kelompok Pemuda yang Nongkrong Hingga Larut Malam di Pringsewu

Rizki Tri Setyo
Polisi Menertibkan Kelompok Pemuda yang Nongkrong Hingga Larut Malam di Pringsewu, Foto: Rizki Tri.

PRINGSEWU, iNewsWaykanan.id-Tim Patroli Perintis Presisi Polres Pringsewu telah melaksanakan penertiban terhadap kelompok pemuda yang melakukan kegiatan nongkrong hingga larut malam di sejumlah tempat di wilayah Pringsewu. 

Kegiatan patroli yang dimulai sejak Sabtu (24/6) pukul 10 malam hingga Minggu (25/6) pukul 3 dinihari tersebut, dilakukan guna menjaga kondusifitas daerah dan mencegah terjadinya aksi kriminalitas serta kejahatan lainnya, termasuk aksi balap liar.

Tim patroli tersebut, yang dipimpin oleh Kasat Samapta AKP Safri Lubis, dan terdiri dari puluhan personel gabungan dari Satuan Samapta, Satuan Lalu Lintas, Satuan Reserse Kriminal, Satuan Narkoba, dan Satuan Intelijen Keamanan, dengan menggunakan kendaraan dinas, mereka melakukan patroli mobil secara mobile, menyusuri tempat-tempat yang biasa digunakan oleh kelompok pemuda untuk berkumpul dan nongkrong.



Editor : Yuswantoro

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network