"Latar belakang kami mendirikan perusahaan atau Gudang jagung, kami terima jagung di Lampung Selatan Kwalitas nya sudah turun, padahal aslinya kwalitas jagung di Way Kanan kwalitas nya tinggi, jagung nya cukup umur dan bagus bagus, tapi karena waktu sampai disana, kwalitas menurun," ungkap Hendri.
"Jadi tujuan mendirikan Gudang di Way kanan adalah mendekatkan dengan dengan sumbernya," tambahnya.
Lebih lanjut Direktur Hendri mengatakan Perusahaan Gudang pengeringan jagung tersebut memiliki 3 cabang, termasuk gudang Way Kanan. Selain itu sudah lama berdiri di Bandar Lampung, Lampung Selatan.
Menurutnya, selain Way Kanan, Perusahaan juga akan menerima jagung dari Kabupaten dan Provinsi tetangga yaitu OKU Timur, OKU Selatan dan Sumatera Selatan umumnya.
Editor : Yuswantoro
Artikel Terkait