Karang Taruna Gelar Rapat Kordinasi dan Sosialisasi Pilkada serta Bahaya Judi Online di Negara Batin

M Alim
Karang Taruna Gelar Rapat Kordinasi dan Sosialisasi Pilkada serta Bahaya Judi Online di Negara Batin, (Foto: Karang Taruna Kecamatan Negara Batin)

WAYKANANiNewsWayKanan.id -Karang Taruna Kabupaten Way Kanan melalui Pengurus Karang Taruna Kecamatan Negara Batin menggelar Rapat koordinasi (Rakor) dengan Pengurus 15 Kampung se Kecamatan setempat, Kamis (25/7/2024).

Selain menggelar Rakor, Karang Taruna Way Kanan dan Karang Taruna Kecamatan Negara Batin juga mengadakan sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) bersama Pemerintah Kecamatan Negara Batin dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Negara Batin, Kapolsek Negara Batin, Dansubramil Negara Batin.

Hadir dalam Rakor dan Sosialisasi yaitu Camat Negara Batin, Kapolsek Negara Batin, Dansubramil, dihadiri oleh Wakil ketua Karang Taruna Kabupaten Nurul Huda, dan kurang lebih 100 orang pengurus Karang Taruna Kecamatan maupun Kampung.

Dalam hal ini Ketua Karang Taruna Kecamatan Negara Batin Ferdinand Marcos menerangkan bahwa mereka selaku pengurus sangat bersyukur karena telah sukses menggelar rapat koordinasi Karang Taruna.

"Tadi kami alhamdulillah telah melaksanakan rapat koordinasi di Kecamatan Negara Batin, berkaitan dengan kepengurusan Karang Taruna Kecamatan Negara Batin ditingkat Kampung di 15 Kampung se Kecamatan Negara Batin," ungkap Ketua Marcos.

Lebih lanjut Ketua Marcos mengatakan, dalam Rakor tersebut telah menghasilkan Komitmen, diantaranya bahwa yang pertama adalah mengadakan rapat koordinasi dalam rangka yaitu melaksanakan tugas fungsi tugas selaku Karang Taruna di Kecamatan, maupun Kampung.

Editor : Yuswantoro

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network