get app
inews
Aa Read Next : Timnas Indonesia Lolos ke 16 Besar Piala Asia untuk Pertama Kali dalam Sejarah

Puncak Hujan Meteor Bootid Hiasi Langit Malam Ini

Senin, 27 Juni 2022 | 16:00 WIB
header img
Fenomena alam hujan meteor sudah tidak asing lagi bagi masyarakat dimasa modern ini, pasalnya informasi saat ini sangat mudah diakses oleh masyarakat. (Foto: Ilustrasi/english jagran)

WAY KANAN, iNews.id - Fenomena alam hujan meteor sudah tidak asing lagi bagi masyarakat dimasa modern ini, pasalnya informasi saat ini sangat mudah diakses oleh masyarakat.

Fenomena hujan meteor sendiri banyak terjadi setiap tahunnya. Berbagai hujan meteor kerap kali dapat dinikmati dengan kasat mata atau tanpa alat bantu apapun.

Malam ini merupakan puncak dari fenomena hujan Meteor Bootid akan turun dan menghiasi langit.

Lalu timbul pertanyaan dimana bisa melihat hujan Meteor Bootid dan jam berapa, simak cara melihatnya.

Untuk bisa melihat fenomena langit yang menakjubkan hujan Meteor Bootid kamu cukup keluar dari rumah. 

Kemudian pandangi langit indah ini dengan mata telanjang tanpa harus menggunakan bantuan teleskop.

Fenomena menakjubkan yang tercipta di langit gelap sebetulnya sudah terjadi sejak 22 Juni 2022 lalu.

Namun, puncak dari hujan Meteor Bootid akan terjadi pada hari ini Senin 27 Juni 2022 dan berakhir tanggal 2 Juli 2022.

Dikutip dari ilmugeografi.com meteor merupakan meteorid yang masuk ke dalam bumi akibat adanya gaya gravitasi bumi yang menariknya masuk. Meteorid ini adalah salah satu jenis benda padat yang ada disistem tata surya dimana bumi kita berada yang berterbangan tidak beraturan. Kandungan material yang ada di dalam meteor pun tidak jauh berbeda dengan jenis-jenis batuan yang ada di bumi, seperti mengandung logam besi atau nikel atau material penyusun batuan bumi seperti karbon dan silikat. Menariknya peristiwa hujan meteor Bootid ini bisa disaksikan di seluruh Indonesia.

Sementara itu posisi terbaik untuk melhat fenomena hujan Meteor Bootid di belahan bumi utara Indonesia. 

Nantinya fenomena ini akan berada di atas cakrawala, dengan jumlah meteor yang terlihat meningkat semakin tinggi titik pancaran di langit.

Untuk dapat melihat meteor terbanyak, tempat terbaik adalah tidak berada langsung pada pancaran itu sendiri.

Akan tetapi pada setiap sudut langit yang gelap yang berjarak sekitar 30–40° dari terjadinya fenomena alam itu sendiri.

Dengan menentukan posisi titik fenomena ini di langit, kemungkinan kamu bisa menentukan orbit aliran yang menimbulkan hujan meteor itu. 

Fenomena alam ini akan bisa kamu saksikan secara kasat mata pada pukul 02.01 WIB saat titik pancarannya terbenam di bawah ufuk barat.

Peristiwa hujan Meteor Bootid kemungkinan akan menghasilkan tampilan terbaiknya pada sekitar pukul 20:00 WIB, saat titik pancarannya paling tinggi di langit.

Hujan meteor diperkirakan mencapai puncak aktivitasnya sekitar pukul 23:00 WIB pada 27 Juni 2022.

Editor : A. Natalis Sapta Aji

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut