WAY KANAN, iNews.id - Anggota Babinsa Serda Novrianto, yang juga anggota koramil 427-03 Blambangan Umpu, Sub Umpu Semenguk, mengajak warga Melaksanakan gotong royong di kampung Negeri Batin, kecamatan Umpu Semenguk, Kabupaten Way kanan Rabu (29/06/2022).
Babinsa Serda Novrianto Selaku babinsa Kampung Negeri Batin, mengajak warga dan aparatur kampung untuk gotong royong di sekitaran jalan kampung.
Lebih lanjut Babinsa menuturkan, bahwa secara bersama sama mereka membersihkan rumput dipinggiran yang sudah memanjang ke bahu jalan, mencari bambu untuk di buat pagar di pinggiran jalan agar jalan kampung keliatan asri dan bersih.
"Gotong Royong ini untuk menumbuhkan kekompakan di warga dan Manunggalnya, antara Rakyat dan TNI,"tuturnya.
Kepala kampung Negeri Batin Djarot yang di dampingi oleh Babinsa menyampaikan, kegiatan ini sangat positip dan berterima kasih kepada Masyarakat.
"karena dengan adanya gotong royong ini, kampung menjadi bersih,"ujarnya.
Editor : Yuswantoro