get app
inews
Aa Read Next : Selama Non-komersil, MNC Group Memberi Kesempatan Masyarakat Nobar Piala Asia U-23 

Anda Supersibuk, Ini 4 Rekomendasi Jenis Olahraga yang Cocok

Jum'at, 22 Juli 2022 | 08:49 WIB
header img
Anda Supersibuk, Ini 4 Rekomendasi Jenis Olahraga yang Cocok (iNews.id)

1. Jalan kaki: Jenis olahraga yang paling sederhana dan mudah dilakukan bagi orang yang super sibuk. Durasi jalan kaki yang bisa dilakukan adalah 30 menit dengan jeda setiap 10 menit sekali. Sesekali bisa jalan cepat dan joging santai. Berbagai manfaat yang didapat usai rutin berjalan kaki, menurunkan risiko terkena strok, memperkecil peluang terkena serangan jantung, menjaga berat badan, dan menguatkan sendi serta tulang.

2. Jumping jack: Gerakan merentangkan tangan ke atas dengan posisi kaki tertutup dan melompat sembari memindahkan tangan ke atas kepala dan posisi kedua kaki terbuka lebar. Anda bisa melakukan gerakan ini secara berulang kali selama kurang lebih 45 detik. Mengutip Insider, jumping jack baik untuk memperkuat kardiovaskular, meningkatkan kesehatan jantung dan memperkuat tulang. Ketika lompatan dilakukan, maka tubuh bekerja melawan gravitasi. Otomatis berat badanlah yang menjadi tumpuan untuk bertahan. Hal ini yang kemudian akan membuat tubuh bugar dan meningkatkan kualitas kardiovaskular.

Editor : Yuswantoro

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut