Isnawa merilis data jumlah pengungsi di berbagai lokasi., Sejumlah area pengungsian pun telah disiapkan
Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Utara 132 jiwa, Masjid As Sholihin 63 Jiwa, Kantor Kelurahan Rawa Badak Selatan 52 Jiwa.
Berikutnya, Gedung Golkar Walang 258 Jiwa, Kantor Suku Dinas Ketenagakerjaan, Transmigrasi, dan Energi Jakarta Utara 74 Jiwa, Masjid Al Muhajirin: 60 Jiwa. Sedangkan, pengungsi di RPTRA Rasella dan Stadion Rawa Badak masih dalam pendataan.
Saat ini, api yang melalap rumah warga maupun Depo Pertamina sudah padam. Tapi hingga pukul 3 pagi, proses pemadaman masih berlangsung.
Artikel ini sudah terbit di INews.id dengan judul: Update Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, 13 Orang
Editor : Yuswantoro