get app
inews
Aa Text
Read Next : PT PSMI Way Kanan Bagikan 59 Hewan Kurban ke Beberapa Kampung dan Karyawan Perusahaan

Warga Muhammadiyah Tulus Ayu Laksanakan Shalat Idul Adha 1444 H di Masjid Mujahidin

Rabu, 28 Juni 2023 | 14:45 WIB
header img
Warga Muhammadiyah Tulus Ayu Laksanakan Shalat Idul Adha 1444 H di Masjid Mujahidin, Foto: Ades Bela

OKU TIMUR, iNewsWayKanan.id- hari raya Idul Adha 1444 H tahun 2023 hari ini warga desa Tulus Ayu kecamatan Belitang Madang Raya kabupaten OKU Timur melaksanakan sholat Idul Adha di masjid Mujahidin atau Masjid Muhammadiyah sekira pukul 07.00 WIB dengan di ikuti 250 muslimah.

Adapun sebagai petugas dalam Sholat Idul Adha 1444 H Tahun 2023, di Masjid Mujahidin Muhammadiyah, dengan Imam sholat Ahmad Taher, Khotib Aam Rifa'i, adapun jumlah hewan kurban yang untuk di sembelih 17 ekor, sapi 10 ekor kambing 7 ekor, Rabu (28/6/2023).

Dalam pelaksanaan sholat Idul Adha 1444 H di masjid Mujahidin hadirnya Kapolsek Madang Suku 1 AKP Hisanul Baroya Syahputra didampingi anggota Polsek Madang Suku 1 Aipda Heri Sumanto, Briptu Marlionson menerangkan bahwa tujuan mereka di lokasi adalah menjaga keamanan kegiatan.

Kapolsek Madang Suku 1 AKP Hisanul Baroyah Syahputra menuturkann kegiatan pengamanan Sholat Idul Adha 1444 H / 2023 M di Wilayah Hukum Polsek Madang Suku I, tersebut berdasarkan Surat Perintah Nomor : Sprint / 563 / VI / PAM 33 / 2023 / tanggal 23 Juni 2023.

Kapolsek menambahkan pengamanan tersebut guna untuk memberikan rasa nyaman dan aman terhadap warga masyarakat umat Muslim Muhammadiyah yang melaksanakan shalat Idul Adha hari ini.

"Ini dalam rangka antisipasi kemacetan dan antisipasi 3C, sehingga tercipta situasi kamtibmas yg kondusif di Wilayah hukum Polsek Madang Suku 1," pungkasnya.

Editor : Yuswantoro

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut