Dalam kesempatan tersebut Ketua Umum DPP Kampud Seno Aji menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada PT. Bukit Asam Tbk Unit Pelabuhan Tarahan yang telah memberikan bantuan berupa uang tunai kepada Korban kecelakaan perlintasan rel kereta api melalui program coorporate social responsibility (CSR).
"Kami sangat memberikan apresiasi yang tinggi atas tanggungjawab sosial dan kepedulian dari pihak PT. Bukit Asam Tbk Unit Pelabuhan Tarahan, tentunya melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) sangat membantu korban kecelakaan perlintasan rel kereta api, dan melalui TJSL PT Bukit Asam Tbk mampu meningkatkan pemberdayaan untuk masyarakat dalam rangka turut memajukan kesejahteraan masyarakat sekitar," kata Seno Aji.
Sementara Bambang Sudarsono selaku Spesialis Pengembangan Komunitas Muda PT. Bukit Asam Tbk Unit Pelabuhan Tarahan mengatakan pihaknya terus konsisten dalam membantu Pemerintah mewujudkan kesejahteraan sosial melalui pemberdayaan masyarakat dalam program CSR.
Editor : Yuswantoro