get app
inews
Aa Text
Read Next : LDII Ajak Santri Tingkatkan Kontribusi Majukan Negeri di Hari Santri 2024

Cawapres Mahfud MD Diumumkan sebagai Pendamping Ganjar Pranowo Disorot Media Asing

Rabu, 18 Oktober 2023 | 13:42 WIB
header img
Cawapres Mahfud MD Diumumkan sebagai Pendamping Ganjar Pranowo Disorot Media Asing, Foto: iNews.id

JAKARTA, iNewsWayKanan.id - Perhatian dari sejumlah media asing tertuju kepada penunjukan Mahfud MD sebagai bakal calon wakil presiden (bacawapres) untuk mendampingi Bacapres Ganjar Pranowo.

Dikutip dari iNews.id, beberapa di antaranya bahkan memuji sosok politikus yang kini menjabat menko polhukam itu. 

Reuters mengangkat berita penunjukan Mahfud dengan judul "Indonesian Ruling Party Puts Respected Minister on Election Ticket" (Partai Berkuasa di Indonesia Beri Tiket Pilpres kepada Menteri yang Disegani). 

"Pasangan calon presidennya (Ganjar) adalah seorang menteri kabinet senior yang dihormati," demikian kantor berita internasional yang berbasis di London, Inggris, itu melaporkan pada Rabu (18/10/2023). 

Reuters juga menuliskan, Mahfud yang kini berusia 66 tahun, pernah menjabat ketua Mahkamah Konstitusi dan dikenal sebaga kritikus vokal terhadap korupsi. "Nama aslinya adalah Mohammad Mahfud Mahmodin. Namun, di lebih dikenal sebagai Mahfud MD selama puluhan tahun," ungkap media itu. 

Sementara laman CNA yang berbasis di Singapura memuat berita berjudul "Indonesia’s Senior Minister Mahfud MD Picked as VP Running Mate for Ruling Party’s Presidential Candidate Ganjar Pranowo" (Menteri Senior Indonesia Mahfud MD Terpilih sebagai Calon Wakil Presiden untuk Calon Presiden dari Partai Berkuasa Ganjar Pranowo). 

"Mahfud, 66 tahun, kelahiran Jawa Timur, adalah seorang politikus kawakan, cendekiawan Islam, dan mantan hakim. Ia juga memiliki hubungan dengan Nahdlatul Ulama (NU), organisasi Islam terbesar di negara ini dan di dunia," tulis media itu.

Editor : Yuswantoro

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut