get app
inews
Aa Read Next : Kapolres Way Kanan Ajak Personel Tingkat Pelayanan Makin Baik 

Lampung Jadi Tujuan Liburan, Wisatawan: Warganya Ramah dan Akrab

Selasa, 02 Januari 2024 | 04:38 WIB
header img
Lampung Tanah Lada Kini menjadi Tujuan Wisata dari Ribuan Warga Luar Provinsi, Bidhumas Polda Lampung.

LAMPUNG, iNewsWayKanan.id - Lampung tanah lada kini menjadi tujuan wisata dari ribuan warga. Stigma "negeri para pembegal" yang melekat di Provinsi Lampung perlahan kini mulai reda. 

Hal ini bisa terlihat secara kasat mata dan jelas saat akhir pekan maupun musim liburan. Di jalan-jalan protokol, area parkir hotel, banyak kendaraan dengan plat nomor luar Lampung seperti BG, B, dan lainnya.

Kendaraan luar Lampung ini hilir mudik ke lokasi wisata dan tujuan kuliner untuk menikmati suasana liburan di Provinsi Lampung.

Salah seorang wisatawan asal Sumatera Selatan, Hendra Nasution mengaku selalu menanti momen liburan untuk pergi ke Lampung.

Menurutnya, akses ke Lampung dari Sumatera Selatan sangat mudah dijangkau dan cepat. "Lewat jalan tol cuma 4 jam," katanya saat ditemui di Pantai Sari Ringgung, Senin (1/1/2024).

Hendra mengaku tidak memperdulikan stigma "begal" dan menyeramkan yang berkembang di kalangan publik.

Karena, dalam kenyataannya Hendra justru menjumpai hal sebaliknya.

Editor : Yuswantoro

Follow Berita iNews Waykanan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut