JAKARTA, iNewsWayKanan.id - Departemen Pendidikan Keagamaan dan Dakwah (PKD) DPP LDII menggelar pelatihan rukyatul hilal di Pondok Pesantren Minhaajurrosyidin, Jakarta, 27-28/2. Pada kesempatan itu Ketua Departemen Pendidikan Keagamaan dan Dakwah (PKD) DPP LDII, KH Aceng Karimullah, mengungkapkan, pelatihan hisab rukyat menjadi penting karena ilmu ini merupakan salah satu yang tertulis dalam Al Quran dan Al Hadits, sehingga merupakan bagian integral dari ajaran Islam.
"Kami berkomitmen untuk terus mengembangkan dan memperluas pengetahuan ini, serta melibatkan generasi muda dalam proses kaderisasi," kata KH Aceng Karimullah.
Dengan masuknya angkatan ketiga pelatihan ini, DPP LDII berharap bahwa tim hisab rukyat yang terbentuk di setiap provinsi di Indonesia bisa berkolaborasi dengan lembaga atau ormas lainnya.
"Kami optimis bahwa angkatan ketiga ini akan mencapai semua provinsi, dan kami berharap setiap tim dapat berkontribusi dalam pengembangan ilmu ini di tingkat lokal," tambahnya.
Editor : Yuswantoro