get app
inews
Aa Text
Read Next : Polisi Sterilisasi dan Amankan Ibadah Jumat Agung dan Paskah Tahun 2025 di Gereja Way Kanan

Polisi Lakukan Penyelidikan Terkait Video viral Perundungan Remaja di Pringsewu

Senin, 21 April 2025 | 15:13 WIB
header img
Polisi Lakukan Penyelidikan Terkait Video viral Perundungan Remaja di Pringsewu, (Foto: tangkapan layar video viral)

PRINGSEWU, iNewsWaykanan.id – Seorang remaja putri menjadi korban kekerasan oleh rekan sebayanya. Video aksi perundungan yang diduga terjadi di Kabupaten Pringsewu, Lampung, tersebut viral di media sosial.

Berdasarkan penelusuran, peristiwa bullying ini terjadi pada Jumat malam (18/4/2025) di beberapa lokasi di wilayah Kecamatan Gadingrejo.

Dalam video yang beredar, terlihat korban yang mengenakan baju putih dan jilbab berwarna gelap mengalami intimidasi verbal serta kekerasan fisik berulang kali dari pelaku yang juga tampak mengenakan kaos putih.

Meski korban telah berkali-kali meminta maaf, pelaku tetap melanjutkan intimidasi dan kekerasan terhadap korban.

Video tersebut memicu berbagai reaksi dari masyarakat. Salah satu warganet, akun Rizky Hidayat, mengklaim bahwa korban adalah keponakannya dan menyatakan telah melaporkan kejadian itu ke pihak berwajib. “Itu yang jadi korban ponakan gua, udah di-laporin polisi yang bully,” tulisnya.

Editor : Yuswantoro

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut