Kapolda Lampung Gelar Kunjungan Kerja ke Polres Way Kanan

Andi Siskarya
Kapolda Lampung Gelar Kunjungan Kerja ke Polres Way Kanan, Foto: Humas Polda Lampung.

WAY KANAN, iNewsWayKanan.id -Kapolda Lampung Irjen Pol Akhmad Wiyagus didampingi Waka Polda Lampung, Brigjen Pol Umar Effendi, pejabat utama Polda Lampung, serta Ketua Bhayangkari Daerah Lampung Ny. Ges Akhmad Wiyagus serta pengurus Bhayangkari Daerah Lampung melaksanakan kunjungan kerja di Polres Way Kanan, Rabu ( 01/02/2024 ).

Tiba di Mapolres Way Kanan sekitar pukul 17.00 WIB, begitu turun dari mobil di depan gerbang Polres Way Kanan Kapolda Lampung bersama rombongan langsung di sambut Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna dan jajar hormat personel Polres Way Kanan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Way Kanan, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, serta seluruh personil Polres Way Kanan.

Setelah Kapolda Lampung beramah tamah di ruang kerja Kapolres dilanjutkan mendengarkan penyampaian para Forkopimda dan para tokoh agama dan tokoh adat.

Kapolda Lampung mengucapkan terima kasih kepada para Forkopimda dan para tokoh agama dan tokoh adat yang selama ini telah bekerjasama dengan Polres Way Kanan dalam pemeliharaan Kamtibmas.

“Bapak Kapolda Lampung menyampaikan apresiasi kepada Forkopimda, para tokoh di Way Kanan yang telah bekerjasama dengan Polres Way Kanan dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah Hukum Polres Way Kanan,” ujarnya.

Kapolres menjelaskan, usai menutup ramah tamah, bersama Forkopimda dan para tokoh dilanjutkan memberikan arahan kepada personel Polres Way Kanan.

Arahan disampaikan oleh Kapolda Lampung di Aula Adhi Pradana kepada para PJU, Kapolsek jajaran, anggota dan ASN Polres Way Kanan terkait kebijakan Kapolri tentang transformasi Polri yang Presisi guna meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap anggota polri.

Dalam arahannya Kapolda Lampung menyampaikan dinamika akhir-akhir ini dimana banyak kritik terhadap Polri, mengenai kinerja dalam rangka memberikan pelayanan publik, hingga ada yang menjadi viral di medsos.

Editor : Yuswantoro

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network