"Koordinasi yang baik memastikan respon cepat terhadap situasi yang mungkin memerlukan perhatian keamanan," kata jenderal bintang 2 tersebut.
Helmy menambahkan, pihaknya juga menerapkan pendekatan komunikatif dengan wisatawan dalam memberikan informasi dan pemahaman terkait keamanan dan saran kepada pengunjung wisata.
Selain itu, pemanfaatan teknologi modern untuk pemantauan keamanan dengan CCTV dan sistem pemantauan digital turut digunakan, guna memastikan tidak ada aktivitas mencurigakan di sekitar masyarakat.
"Jaminan keamanan diberikan Polda Lampung menjadi fondasi penting dalam membangun citra Lampung sebagai destinasi wisata yang aman dan terpercaya," pungkasnya.
Ia berharap masyarakat dapat benar-benar menikmati masa-masa liburan akhir tahun di Lampung. "Wisatawan dapat menjelajahi keindahan alam dan budaya Lampung dengan keyakinan bahwa keamanan mereka merupakan prioritas utama," sambung dia.
Editor : Yuswantoro
Artikel Terkait