WAY KANAN, iNewsWayKanan.id -Mahasiswa KKN Unila menggelar workshop pelatihan pembuatan pupuk organik dengan media tandan kosong kelapa sawit limbah produksi jamur merang di Kampung Suma Mukti Kecamatan Way Tuba, Kabupaten Way Kanan, Lampung.
Workshop ini dilakukan dengan tujuan agar warga Kampung Suma Mukti menyadari bahaya pupuk anorganik serta beralih menggunakan pupuk organik dengan memanfaatkan limbah media jamur merang.
Koordinator Desa KKN Kampung Suma Mukti, Fresly Sihombing menjelaskan pembuatan pupuk organik padat ini menggunakan tandan kosong kelapa sawit yang digunakan sebagai media tanam untuk budidaya jamur merang yang banyak digeluti warga Kampung Suma Mukti.
Namun pembuatan pupuk organik ini tidak mengharuskan warga menjadi pembudidaya jamur merang.
Editor : Yuswantoro
Artikel Terkait