get app
inews
Aa Read Next : Korda PPIR Way Kanan Ucapkan Selamat Ditetapkannya Prabowo dan Gibran sebagai Presiden RI dan Wapres

Kronologi Pembunuhan 5 Orang Satu Keluarga di Way Kanan, Pelaku Berdalih Korban Pergi ke Gunung

Kamis, 06 Oktober 2022 | 12:25 WIB
header img
Kronologi pembunuhan satu keluarga di Desa Marga Jaya, Negara Batin, Way Kanan. Foto Tangkapan layar video.

WAYKANAN, iNewsWayKanan.id - Pembunuhan 5 orang satu keluarga di Desa Marga Jaya, Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, Lampung bikin geger. Berikut kronologi selengkapnya.

Kelima korban tewas ini atas nama Zainudin (ayah kandung), Siti Romlah (ibu tiri), Wawan (kakak kandung), anak perempuan umur 5 tahun dan Juwanda (adik tiri). Ternyata, pembunuhan 5 orang ini sudah dilakukan setahun silam, yakni di tahun 2021 dan baru terbongkar akhir-akhir ini.

Kepala Satuan Reskrim Polres Way Kanan Iptu Andre Try Putra membenarkan adanya pembunuhan tersebut.

"Iya, benar ada pembunuhan. Terduga pelaku sudah ditangkap di Lampung Selatan Ini mau dibawa ke Way Kanan," kata Kasat Reskrim, Rabu (6/10/2022).


Kronologi pembunuhan satu keluarga di Desa Marga Jaya, Negara Batin, Way Kanan. Foto Ilustrasi iNews.id 

Awal mula kejadian pembunuhan ini terkuak ketika pada Oktober 2021, kepala desa Margajaya, Yani, merasa heran karena Zainudin yang biasanya selalu jamaah sholat di mesjid mendadak tidak hadir.

Setelah itu, warga lain pun mendatangi rumah korban Zainudin, dan hanya ada anaknya, Erwin yang ternyata pelaku pembunuhan. Dikatakan Erwin, ayah dan ibunya itu tengah merantau pergi ke gunung.

Namun 1-2 bulan setelah itu, tiba-tiba Erwin menjual semua aset tanah milik ayahnya. Saat dicecar oleh pak Kades, Erwin menyebut uang penjualan tanah itu akan digunakan untuk bayar utang ayahnya. 

Editor : Hikmatul Uyun

Follow Berita iNews Waykanan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut