7. Niki Zefanya
Artis Indonesia go internasional selanjutnya ada Niki Zefanya. Penyanyi berusia 23 tahun ini berkarier di industri musik Hollywood yang tergabung dalam agensi dan label rekaman 88 rising. Artis dan penyanyi yang dikenal melalui lagu nya yang menarik yaitu Lowkey dan Indogi ini juga menjadi pengisi soundtrack film marvel Shang-Chi and the Legend of ten rings.
8. Rich Brian
Rich Brian juga salah satu artis Indonesia yang go internasional. Rich Brian bernama lengkap Brian Immanuel Soewarno sukses berkarier di Amerika Serikat, dan menjadikannya artis go internasional. Rich Brian merupakan rapper yang terkenal lewat lagu Dat Stick. Memiliki banyak penggemar di Amerika Serikat, dirinya juga bergabung di agensi label rekaman 88rising, bersama dengan Niki Zefanya juga.
9. Christine Hakim
Artis Indonesia go internasional yang berikutnya ada Christine Hakim. Aktris senior yang memiliki nama lengkap Herlina Christine Natalia Hakim ini, dirinya sangat disegani di dalam negeri bahkan sampai di luar negeri. Dirinya pernah membintangi film Eat, Pray, Love yang juga dibintangi oleh Julia Roberts.
10. Maxime Bouttier
Artis Indonesia go internasional Maxime Bouttier. Maxime Bouttier melakukan debut sebagai aktor Hollywood lewat dirinya membintangi film yang berjudul Ticket to Paradise bersama Julia Roberts dan George Clooney, mengambil latar film di Bali dan dirinya berperan sebagai warga lokal. Dari aktingnya di film tersebut Maxime Bouttier dapat banyak dukungan dan apresiasi atas pencapaian nya.
Itulah deretan artis Indonesia go internasional yang sangat membanggakan.
Berita ini sudah tayang di iNews.id dengan judul: artis-indonesia-go-internasional
Editor : Yuswantoro