WAY KANAN, iNewsWayKanan.id - Kepolisian sektor Way Tuba (Polsek Way Tuba) mendatangi dan memberikan Sembako kepada Korban kebakaran rumah milik Supriyono di Kampung Beringin Jaya, Kamis 26 Januari 2023.
Diketahui bahwa, dilansir dari akun jejaring media sosial Facebook resmi milik Polsek Way Tuba, Personel Polsek di pimpin kapolsek Way Tuba bersama masyarakat membantu memadamkan api dan menyelamatkan barang-barang milik korban yang rumahnya terbakar.
Dalam kesempatan itu juga, Kapolsek Way Tuba Iptu Yudhianto dan jajarannya menyerahkan bantuan beras dan sembako kepada korban yang rumahnya terbakar.
"Semoga dapat mengurangi beban yang dirasakan korban," kata Kapolsek kepada iNewsWayKanan.id.
Kapolsek Way Tuba menuturkan bahwa mereka tadi pagi sekitar pukul 08.00 WIB, api sudah membesar, kemudian warga menghubungi Babinkamtibmas dan Kapolsek Way Tuba.
Lebih lanjut Kapolsek menambahkan, kemudian Kapolsek bersama Babhinkamtibmas menuju lokasi tempat kejadian perkara (TKP) di Kampung Beringin Jaya bersama warga setempat.
"Kami bersama warga bergotong royong berusaha memadamkan api dengan alat seadanya," ujarnya.
Editor : Yuswantoro