get app
inews
Aa Text
Read Next : Kapolres Way Kanan Ingatkan Anggota Untuk Tetap Waspada dan Tidak Underestimate jelang Pilkada

Muskab Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia Way Kanan Resmi Dibuka Ketua Pengkab IPSI Saipul

Selasa, 30 Mei 2023 | 21:15 WIB
header img
Muskab Pengurus Kabupaten Ikatan Pencak Silat Indonesia Way Kanan Resmi Dibuka Ketua Pengkab IPSI Saipul, Foto: Dinas Kominfo Way Kanan.

WAY KANAN, iNewsWayKanan.id - Musyawarah Kabupaten (MUSKAB) Pengurus Kabupaten Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Way Kanan Tahun 2023 di Ruang Buay Pemuka Pengiran Udik, resmi dibuka Bupati Way Kanan yang diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten, Saipul yang juga Ketua Pengkab IPSI Way Kanan, Selasa (30/05/2023).

Ketua Pengkab IPSI Way Kanan, Saipul menyampaikan bahwa Agenda Muskab merupakan bentuk pertanggungjawaban dari Pengkab IPSI Way Kanan Periode 2018-2023. Disampaikan secara singkat bahwa pada awal Tahun 2018, Pengkab IPSI Way Kanan telah mengagendakan berbagai kegiatan dari program kerja baik yang dapat terlaksana maupun yang tidak dapat terlaksana karena alasan tertentu.

“Untuk agenda yang tidak terlaksana yaitu Kabupaten CUP yang batal dilaksanakan karena Pandemi Covid-19, meski segala persiapan sudah matang dan maksimal. Untuk kegiatan yang telah diikuti pada Tingkat Kabupaten yaitu Kejuaraan Pencak Silat yang diselenggarakan oleh Kodim 0427/WK dan Polres Way Kanan. Serta telah menyelenggarakan Kegiatan Sirkuit di Kecamatan Baradatu," ujar Saipul sebagaimana dilansir dari situs resmi Dinas Kominfo Way Kanan.

Selanjutnya, untuk Kejuaraan Tingkat Provinsi, Tingkat Kabupaten lain baik regional maupun nasional telah diikuti oleh masing-masing Perguruan Silat daerah yang tentunya selalu didukung oleh Pengkap IPSI Way Kanan. selain itu, pada Porprov Lampung kemarin, IPSI Way Kanan berhasil meriah berbagai medali.

Untuk Cabor Silat, IPSI Way Kanan berhasil mencapai target dengan meraih 2 Medali Emas, 2 Medali Perak serta 1 Medali Perunggu. Hal tersebut merupakan sebuah prestasi yang membanggakan serta akan terus dilakukan pembinaan untuk meningkatkan prestasi kedepannya, terutama pada event PON Tahun depan. 

"Pengkap IPSI Way Kanan juga akan terus mendoronng para pengurus untuk dapat melakukan kegiatan dan program kerja dimasing-masing perguruan, serta IPSI Way Kanan juga memberikan bantuan berupa peralatan latihan kepada perguruan daerah," jelasnya.

Sebelumnya, Ketua IPSI Provinsi Lampung, diwakili Ketua Bidang Organisasi IPSI Provinsi Lampung, Edi Purnomo, menyampaikan bahwa Muskab yang diselenggarakan 4 (empat) tahun sekali diharapkan perkembangan prestasi IPSI Way Kanan dapat terus meningkat dan berkembang kedepannya.

“Dalam agenda Muskab ini terdapat Laporan Pertanggungjawaban Pengurus IPSI Way Kanan, Pembuatan Program Kerja yang dilaksanakan 4 tahun kedepan, serta dilanjutkan dengan Pemilihan Ketua dan Formatur IPSI Way Kanan, yang merupakan amanah organisasi yang harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Untuk itu, laksanakan amanah ini dengan sebaik-baiknya untuk kebaikan IPSI Way Kanan kedepannya," ujar Kabid Organisasi IPSI Lampung.

Dirinya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pengkab IPSI Way Kanan yang selalu hadir dan partisipasi pada setiap agenda yang diselenggarakan oleh Pengprov IPSI Lampung.

"Atas nama Pengprov IPSI Lampung Saya menyampaikan terima kasih kepada Pengkab IPSI Way Kanan yang selama ini telah terjalin kerjasama dan sinergitas yang baik, sehingga agenda-agenda yang dilaksanakan oleh Pengprov, IPSI Way Kanan selalu hadir dan berpartisipasi," imbuhnya.

"Baik pada agenda sirkuit dan penjaringan atlet-atlet yang dipersiapkan untuk PON Tahun yang telah dilaksanakan oleh berbagai Pengkab diantaranya Pengkab Lampung Utara, Way Kanan dan Tulang Bawang, maupun pada agenda-agenda lainnya. Semoga kerjasama dan sinergitas ini kedepannya akan tetap terjalin dengan lebih baik," ujar Kabid Organisasi IPSI Lampung.

Editor : Yuswantoro

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut