get app
inews
Aa Read Next :  Kasat Binmas Polres Way Kanan Ajak Warga Ciptakan Pilkada Damai

Polres Way Kanan Gelar Upacara dan Syukuran Rangka Puncak Peringatan Hari Bhayangkara Ke-77

Sabtu, 01 Juli 2023 | 17:20 WIB
header img
Polres Way Kanan Gelar Upacara dan Syukuran Rangka Puncak Peringatan Hari Bhayangkara Ke-77. Foto: Polres Way Kanan

WAY KANAN, iNewsWayKanan.id - Polres Way Kanan menggelar upacara dan syukuran dalam rangka puncak peringatan Hari Bhayangkara Ke-77 di lapangan Buay Pemuka Pemkab Way Kanan, Sabtu (01/07/2023).

Kapolres AKBP Teddy Rachesna bertindak selaku inspektur upacara dengan perwira upacara Kasat Samapta Iptu Jahtera dan komandan upacara Ipda Rendy Riski Utama dari Satlantas Polres Way Kanan.

Kegiatan upacara yang berlangsung secara sederhana dan khidmat itu dihadiri Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya, Dandim 0427/Way Kanan Letkol Inf. Charluly Rudi Jatmiko, Danlanudad Gatot Subroto Way Tuba, Danskatron 12 Serbu, Forkompimda Way Kanan, Pejabat Utama Polres Way Kanan, Ketua DPRD, Kapolsek Jajaran, personel Polres Polres Way Kanan dan Jajaran serta tamu undangan.

Kapolres menyampaikan bahwa tema Hari Bhayangkara ke 77 tahun ini adalah Polri Presisi Untuk Negeri, Mewujudkan Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju.

Editor : Efan Febrianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut