Terakhir Asep melaporkan bahwa jenasah korban tersebut sudah dimakamkan di Kampung Tanjung Tiga, Kecamatan Rebang Tangkas, oleh keluarga dan masyarakat setempat.
"Kabar dari Kadus Tanjung Tiga almarhum baru selasai dimakamkan," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, Kapolres Way Kanan AKBP Pratomo Widodo melalui Kasihumas Ipda Mukhtiar mengatakan berawal pada hari Selasa (09/01) sekitar pukul 14.00 WIB, saksi T pergi mencari makanan hewan ternak (kambing) disekitar kebun Dusun 5 Kampung Simpang Tiga, Rebang Tangkas.
Saat mengarit saksi T melihat seperti seorang manusia dalam posisi mengambang di aliran sungai Way Tahmi Kampung Simpang Tiga, Rebang tangkas dan saat di dekati oleh saksi dugaanya benar, ternyata yang mengambang adalah mayat manusia.
Mengetahui itu, saksi langsung bergegas pergi untuk memberi tahu warga dan melaporkannya ke aparatur Kampung setempat beserta Polsek Rebang Tangkas.
Atas laporan informasi tersebut, petugas Polsek Rebang Tangkas langsung menuju TKP penemuan jenazah untuk melakukan olah TKP penemuan mayat dan berkoordinasi dengan UPT Puskesmas Rebang Tangkas serta Unit INAFIS Sat Reskrim Polres Way Kanan.
Editor : Yuswantoro