Ia melanjutkan, pihaknya selain mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP), memasang Police Line, meminta keterangan saksi-saksi dan melakukan evakuasi jenazah ke RS Batin Mangunang Kotaagung.
"Kejadian ini menunjukkan pentingnya kerjasama antara warga dan aparat untuk menanggapi situasi darurat tetangga sekitar guna menghindari kejadian serupa," ungkapnya.
Ditambahkan Kapolsek, berdasarkan keterangan pihak medis RSUD Batin Mangunang, korban sudah meninggal lebih dari 3 hari dan tidak ada tanda bekas kekerasan.
"Dari keterangan warga, diketahui almarhum tinggal bersama istrinya, Kalsum, yang juga mengalami kondisi pikun. Sehingga istrinya juga tidak mengetahui kondisi suaminya tersebut," tandasnya.
Editor : Yuswantoro