get app
inews
Aa Read Next : PB Nusantara Kotabumi Raih Juara 1 Kejuaraan Kapolres CUP dalam Rangka HUT ke-78 Bhayangkara 2024

Sejumlah Parpol dan Tokoh Sebut Nama Hamartoni Ahadis sebagai Kandidat Bacabub, Ini Profil Nya

Senin, 13 Mei 2024 | 21:14 WIB
header img
Sejumlah Parpol dan Tokoh Masyarakat Sebutkan Nama Hamartoni Ahadis sebagai Kandidat Bacabub, Ini Profilnya, Foto: Jimi iNews TV

Dari lima pimpinan partai politik itu dua partai secara terbuka menyatakan kesiapannya untuk mendukung Hamartoni Ahadis untuk menjadi pemimpin di kabupaten Lampung Utara. Kedua partai ini adalah DPC Partai PDI Perjuangan dan DPD PAN.

” Ini adalah pertemuan yang baik, dengan kebersamaan dan kesamaan mudah-mudahan untuk kebaikan Lampung Utara kedepan kita memiliki sosok yang dianggap yang terbaik yakni saudara Hamartoni, Insya Allah PDI Perjuangan akan mengusung Hamartoni maju dalam Pilkada mendatang,” ujar ketua DPC PDIP Lampung Utara, Yose Rizal.

Sementara Ketua DPD PAN Lampung Utara, Hamidi menyebut sosok Hamartoni adalah sosok atau figur yang dinanti-nantikan. Bahkan secara pribadi maupun partai, Hamidi menyatakan bahwa Lampung Utara membutuhkan sosok seperti Hamartoni untuk memimpin Lampung Utara kedepan.

”Hari ini kita sudah bertemu dengan vigur yang terbaik dan Insya Allah kita bisa merumuskan yang baik menjadi yang terbaik. Insya Allah DPD PAN Lampung Utara akan mengusung Hamartoni menjadi Bupati Lampung Utara kedepan," ujar Hamidi.

Ditempat yang sama, Ketua DPD PKS Lampung Utara, Nuzul Setiawan mengatakan saat ini PKS sedang melakukan tiga tahapan penjaringan di internal partai yakni penjaringan calon bupati dan wakil Bupati.

”Dari beberapa hasil yang telah kita ketahui, terdapat nama – nama yang muncul salah satunya adalah Bapak Hamartoni,” kata Nuzul.

Ketua DPD Nasdem Lampung Utara, Imam Syuhada mengungkapkan komunikasi yang dilakukan sejumlah petinggi-petinggi partai ini merupakan pola baru politik. Dimana selama ini cara politik dilakukan di tempat ‘gelap’ dan ini sebuah gambaran dan pemikiran serta sikap yang sangat baik untuk menatap Lampung Utara kedepan.

”Apapun redaksinya yang pasti kedepan harus sepakat dengan Bung Ton (sapaan Hamartoni). Lampung Utara harus menjadi lebih baik, oleh karena itu saya secara pribadi menyatakan clear karena sosok Hamartoni di idolakan untuk menjadi pemimpin,” kata Imam Syuhada.

Editor : Yuswantoro

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut