Berseragam Superhero, PT KAI Divre IV Tanjung Karang Sosialisasi Keselamatan

Andi Siskarya
HARHUBNAS, PT KAI Divre IV Tanjungkarang Gandeng Stakeholder Gelar Kampanye Keselamatan di Perlintasan Sebidang (Foto: KAI Divre IV Tanjung Karang)

BANDAR LAMPUNG, iNewsWayKanan.id - Masihrendahnya tingkat kedisiplinan masyarakat dalam meningkatkan keselamatan di lingkungan stasiun dan perlintasan sebidang, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divre IV Tanjung Karang menggelar kegiatan Kampanye Keselamatan.

Dengan berseragamkan Superhero seperti Spiderman dan Batman, PT KAI Divre IV Tanjung Karang melaksanakan kampanye keselamatan tersebut dalam rangka Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) Tahun 2022, Kamis (15/9/2022).

"PT KAI Divre IV Tanjungkarang mengajak seluruh masyarakat untuk meningkatkan keselamatan khususnya di lingkungan stasiun dan perlintasan sebidang dengan cara menaati peraturan selama berada di lingkungan stasiun dan menaati rambu-rambu serta lebih waspada saat akan melintasi pelintasan sebidang kereta api, Ingat # BERTEMAN (Berhenti, Tengok Kanan, Kiri, Aman, Jalan), " ujar Kabag Humas Divre IV Tanjungkarang, Jaka Jarkasih.

Kegiatan kampanye keselamatan dalam rangka Harhubnas tahun 2022 di wilayah Divre IV Tanjungkarang selalu diperingati setiap tahunnya pada tanggal 17 September.

 Kali ini, dilakukan dengan cara menyampaikan himbauan kepada calon penumpang KA melalui pengeras suara di stasiun Tanjungkarang terkait passanger crossing, safety line peron, celah peron dan lantai licin. 

Kemudian, kampanye keselamatan di atas KA seperti penyampaian himbauan kepada penumpang KA terkait larangan di bordes, larangan merokok, peringatan terjepit pintu dan peringatan terhadap minuman/air panas. 

Editor : Yuswantoro

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network