“Juga untuk menindaklanjuti UU No.12 Tahun 2010 tentang gerakan Pramuka bahwa komunitas diberikan kesempatan dalam membina generasi mudanya dengan gerakan pramuka,” ucapnya.
Menurutnya, kegiatan Pramuka menjadi wahana strategis LDII dalam membina generasi muda. Lewat kegiatan kepramukaan, LDII dapat menanamkan 29 karakter luhur yang menjadi refleksi dari nilai-nilai yang terkandung dalam Dasa Dharma Pramuka.
“Pramuka ini kegiatannya lebih terarah, terstruktur, dan terukur. Kegiatannya di dalam melekatkan karakter luhur yang disebut dengan Tri Satya dan Dharma Pramuka, oleh Sako SPN diberikan nilai-nilai internal untuk mengantarkan generasi penerus LDII agar mencapai tri sukses, yaitu beraklak mulia, berilmu, dan mandiri,” lanjut Edwin.
Senada dengan Edwin, Ketua Umum DPP LDII KH. Chriswanto Santoso mengatakan pembinaan karakter generasi muda LDII selama ini telah dilakukan secara berjenjang dan berkelanjutan sesuai tingkat usia. “Sako SPN berada di bawah naungan LDII, programnya selaras dengan pembinaan generasi penerus DPP LDII. Pramuka inilah kita jadikan salah satu wahana di dalam membentuk generasi penerus, pembentukan SDM yang profesional religius,” jelasnya.
Editor : Okta Setiawan
Artikel Terkait